15.8.07

Kompas pagi ini:
HELSINKI, RABU - Overheating atau panas yang berlebihan tidak hanya menimpa ribuan baterai yang digunakan di bebagai jenis laptop. Kini giliran baterai ponsel yang harus diwaspadai.

Kasus terbesar telah dialami Nokia yang merupakan produsen ponsel terbesar di dunia saat ini. Tidak tanggung-tanggung, ada sekitar 46 juta baterai yang diperkirakan rawan mengalami overheating saat digunakan. Baterai yang rawan mengalami panas berlebihan adalah jenis BL-5C yang diproduksi Matsushita Battery Industrial Co. Ltd. antara Desember 2005 hingga November 2006.

Baterai BL-5C adalah tipe baterai yang paling banyak digunakan Nokia dalam produk ponselnya, dari ponsel seri 1100 hingga handset multimedia N70 dan N91. Secara keseluruhan sudah ada sekitar 300 juta baterai jenis tersebut yang didistribusikan ke seluruh dunia dari berbagai pemasok.


Saya check, ternyata 1 HP GSM saya kena.
Form replacement sudah saya isi, sekarang tinggal menunggu?

Trims Kompas!

No comments: